Survei Sederhana, Mahasiswa Kesulitan Temui Dosen Pembimbing Karena Kesalahannya Sendiri

Written by Latif

May 5, 2023

Paper Editor – Kali ini, paper editor akan memberikan paparan hasil survei sederhana yang dilakukan dengan metode wawancara dalam hal alasan mahasiswa kesulitan menemukan dosen pembimbing.

Pertanyaan diajukan kepada 10 mahasiswa semester akhir atau yang tengah melaksanakan bimbingan skripsi, melalui komunikasi langsung, via chat dan via telepon.

Beberapa pertanyaan yaitu:

  1. Bagaimana cara komunikasi anda ketika meminta izin kepada dosen untuk membimbing skripsi, baik secara langsung atau via net?
  2. Bagaimana pola bahasa ice breaking yang anda terapkan agar suasana cair ketika hendak bimbingan skripsi?
  3. Bagaimana trik anda ketika dosen menolak untuk melakukan bimbingan, padahal dosen sedang tidak sibuk?
  4. Bagaimana upaya yang anda lakukan agar dosen berkenan untuk memberikan bimbingan singkat di tengah kesibukannya?
  5. Seberapa rela anda menunggu dosen pembimbing, ketika masih mengajar, ada rapat, atau di kantornya?
  6. Seberapa banyak informasi yang anda ketahui tentang kebiasaan dosen pembimbing, terutama jam-jam dimana beliau beraktivitas?
  7. Seberapa pentingkah anda dimata dosen anda, merupakan nilai personal yang harus anda bangun!

Beberapa pertanyaan ini mungkin bisa menjadi tips yang dapat digunakan dalam menghadapi dosen yang sulit.

Masing-masing memiliki jawaban, dengan pola komunikasi yang baik, elegan, dan tentunya menarik bagi dosen (penulis berpengalaman di bidang jurnalistik dengan mewawancarai banyak pejabat), papers bisa belajar dari Youtube, televisi, atau artikel yang membahas komunikasi.

Jawaban dari 10 responden sangat tidak sesuai harapan, ketika dinilai dengan skala 1-5 maka hasilnya sebagai berikut:

Nama Rerata Skor Penilaian
Ques 1 2 Sebagian besar mahasiswa salah menerapkan pola komunikasi awal yang baik, bisa belajar dari artikel yang membahas komunikasi.
Ques 2 1 Ice breaking adalah pemecah suasana, anda tidak perlu lucu dalam hal ini. Namun memang dari 10 mahasiswa tidak ada yang mengetahui pola ini, berbeda dengan mahasiswa asli dengan jurusan komunikasi.
Ques 3 3 Beberapa mahasiswa menerapkan trik yang berbeda-beda, ada yang berhasil dan ada yang tidak.
Ques 4 1 Inilah salah satu kesalahan fatal lainnya, mahasiswa tidak mampu melakukan komunikasi atau daya untuk mempengaruhi dosen.
Ques 5 5 Seluruh mahasiswa atau hampir 90% rela menunggu dosen.
Ques 6 1 Hal ini adalah sesuatu yang sepele dan simpel, namun hampir seluruh mahasiswa menyepelekannya.
Ques 7 1 Kesalahan terbesar anda adalah, anda tidak bisa menunjukkan seberapa berharga anda, waktu anda, dan masa depan anda. Hal ini sama dengan pola wawancara ketika melamar kerja. Sesi interview pasti akan menanyakan hal ini.

Itu merupakan beberapa pertanyaan, skor rata-rata, dan penilaian secara umum dan bisa saja subjektif. Namun tidak ada salahnya hal tersebut dijadikan sebagai rujukan untuk memudahkan diri dalam melakukan bimbingan.

 

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *