About

About Paper Editor

Paper Editor bukan sebuah perusahaan, sebuah organisasi, ataupun  sebuah lembaga. Paper Editor berupaya menjadi star up digital yang berperan dalam pengembangan ilmu, penelitian, kajian ilmiah, dan pemerhati literasi pelajar ataupun mahasiswa.

Paper Editor dapat dikatakan sebagai blog atau website pribadi, konten yang diulas bisa saja merupakan pandangan pribadi. 

Paper Editor juga tidak berafiliasi dengan pihak ke-tiga manapun, baik dalam hubungan dengan kelompok atau individual. Identitas penulis Paper Editor hanya terdiri dari nama-nama yang tertera dalam website ini.

Paper Editor menyediakan dua kanal bagi pembaca yang senang menulis, dan mungkin menjadikannya sebagai hobi. 

Pertama kanal Pojok Baca, ini menjadi kanal news yang berisikan informasi seputar pendidikan, kesehatan, bahasan tentang karya ilmiah dan lain sebagainya. Pembaca yang ingin melakukan publikasi  aktivitasnya pada kanal ini tentu saja dapat dilaksanakan, namun dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. 

Kedua kanal Yuk Menulis menjadi sarana menulis karya dengan role model karya ilmiah secara gratis, bagi siapa saja yang ingin menulis artikel ilmiah juga bisa melakukan publikasi ringkas pada kanal ini. Naskah juga tidak perlu panjang, cukup berupa naskah ala netizen jurnalism berformat artikel ilmiah lengkap dengan sumber yang jelas.

Sejarah berdirinya Paper Editor ini, lahir pada awal tahun 2018, dengan tujuan membantu menyelesaikan tugas akhir “bukan semata-mata mengerjakan,” bagi mahasiswa yang sibuk atau tidak ada waktu untuk mengerjakan tugas akhirnya. 

Paper Editor sebagai produk digital terfokus pada pengembangan karya ilmiah, sebagai salah satu dedikasi juga bersedia menjalin kolaborasi secara langsung (Paper Editor dan client) dalam penyelesaian riset yang jujur, kredibel dan menampilkan data yang sesungguhnya tanpa rekayasa, tentu dengan kesepakatan yang telah dikomunikasikan.

Soo.. Paper Editor bukan Joki Tugas Akhir ya…

Kita hanya memberikan bantuan menulis dan editing, sedangkan konsep dan ide, yang itupun bisa berasal dari client atas dasar request.

 

Why Choose Us?

Mudah

Paper Editor memberikan kemudahan bagi client, bukan berarti kemalasan bagi client. Kesulitan dalam mengatur waktu menjadikan pilihan untuk bekerja sama dengan Paper Editor.

Z

Efisiensi Waktu

Paper Editor memberikan kecepatan pelayanan, dengan durasi pengerjaan yang telah ditentukan ketika proses komunikasi online / offline.

Profesional

Paper Editor dalam mengerjakan berbagai karya ilmiah turut mempertimbangkan sumber referensi, tingkat plagiasi, dan juga keterbaruan karya, serta mendapatkan research gap yang diharapkan.

Dintunjang program statistik update

Paper Editor juga menggunakan berbagai aplikasi modern, mulai dari uji statistik hingga referensi. Beberapa aplikasi tersebut seperti Eviews, SPSS, Zetero, dan Mendeley.

Bimbingan online

Komunikasi atau bimbingan dapat dilaksanakan secara online melalui WhatsApp atau offline, tergantung jarak dan lokasi kantor Paper Editor. Khususnya untuk bimbingan online terima layanan 24 jam kecuali waktu istirahat.

Sistem People to People

Sistem komunikasi dijalin secara langsung tanpa melibatkan pihak ketiga, ini akan memudahkan dalam komunikasi tuntas. Artinya Paper Editor langsung komunikasi dengan client.

Let’s Learn Together! 

Gunakan kemudahan akses, saatnya menatap masa depan yang lebih luar biasa.

Whtasapp +62 85736762450

Instagram @paper_editor

Tutor

Latif Syaipudin

Scholar Link: KLIK

S3 jurusan Islamic Studies UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung.

S2 IAIN Tulungagung jurusan Pendidikan Islam.

S1 STIT Al Muslihuun Blitar jurusan Pendidikan Islam.

S1 STIE Al-Anwar Mojokerto jurusan Akuntansi.

Pengalaman kerja, jurnalis di beberapa media online, konvensional dan televisi, mulai dari Radio Perkasa FM Tulungagung tahun 2016-2017, Radio Liiur FM Tulungagung tahun 2017-2018, ABTV Blitar dan Garda Warta Madiun tahun 2018-2020, Faktualnews.co sebagai jurnalis wilayah Tulungagung-Trenggalek tahun 2019-2021.

Karier Aktif

Sebagai editor di media pemberitaan yaitu Ngawi.pikiran-rakyat.com (Jurnal Ngawi sejak 2022), Kabarmojokerto.id. sejak 2023, dan Jatim.pikiran-rakyat.com (PR Jatim sejak 2024). 

Tenaga Dosen di salah satu PTS Jawa Timur.

Reviewers di beberapa jurnal bereputasi nasional ataupun internasional yaitu Jurnal Edukasi di CV. Media Publikasi Profesional, jurnal ReligioTransdis: Jurnal Kajian Agama Lintas-Bidang UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Westscience press di dua jurnalnya adalah West Science Islamic Studies dan West Science Social and Humanities Studies, LEKSIKON: Jurnal Pendidikan Bahasa, Sastra, & Budaya diterbitkan oleh UPT Publikasi dan Penerbitan Universitas San Pedro, Research Review: Jurnal Ilmiah Multidisiplin (e-ISSN: 2962-2743) yang diterbitkan oleh Transbahasa, Jurnal Jupiter merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Teknik Komputer Politeknik Negeri Sriwijaya (Sinta 4), beberapa jurnal yang dikelola oleh Perkumpulan Dosen Fakultas Agama Islam Indramayu, dan beberapa tempat lainnya. 

Assistent Editor

Idah Nurfajriya Awwalin

Scholar Link: KLIK

Alumni PGMI IAIN Tulungagung tahun 2018.

Pengalaman kerja, guru di MI Al Istighotsah Tulungagung 2018-2020.

Aktif sebagai assistent paper editor 2020-sekarang.